Notes to Financial Statement yang Terabaikan..

Waaahhh ga kerasa udah tahun 2012 aja yah. Mudah2an ditahun ini kita bisa tambah lebih baik lagi daripada taon kemaren. Hmmmm….udah lumayan lama juga nih kita ga ngebahas akuntansi, dan nampaknya saya masih punya utang tulisan dengan tema Catatan Atas Laporan Keuangan ya hehe…

Oke deh, ditulisan kali ini, saya mo coba jelasin secara umum tentang catatan atas laporan keuangan (CaLK), ato kalo bahasanya orang2 barat sana Notes to Financial Statement. Sebenernya catatan macem apaan sih CaLK ini? Emang penting ya buat dibahas, dan emang harus dibuat juga ya? Nah kalo pengen tau jawabannya, jangan kemana-mana, tetap di Opera Van Java… yaaaeeeeee….(halah kok malah jadi ngelantur kayak begini nih…)

Sebenernya isi dari CaLK ini salahsatunya merupakan penjelasan  lebih rinci dari akun2 yang ada baik di Neraca maupun Laporan Laba Rugi. Contohnya, untuk akun aktiva tetap di Neraca cuman ditulis akun Aktiva Tetap dan Akumulasi Penyusutannya aja, tanpa dirinci terdiri dari apa aja. Nah penjelasan lebih rincinya, kayak apa aja aktiva tetap yang dimiliki perusahaan, trus penggolongan aktiva tetapnya dan masa manfaat untuk tiap2 golongan aktiva tetapnya, itu semua bisa kita liat di Catatan Atas Laporan Keuangan. Selain itu, di CaLK juga biasanya ditampilin tuh gambaran umum tentang perusahaan. Dan satu lagi yang ga kalah penting juga adalah ikhtisar kebijakan akuntansi, dimana didalemnya ada penjelasan tentang kebijakan2 akuntansi perusahaan tersebut, kayak misalnya metode2 yang digunakan untuk persediaan apakah pake FIFO, LIFO ato Average, trus untuk penyusutan aktiva tetapnya pake straight-line, double declining, sum of year digit ato metode lainnya.

Nah udah kebayang belum tuh kayak gimana yang namanya catatan atas laporan keuangan? Kalo emang udah kebayang, sekarang pertanyaan berikutnya adalah, penting ga sih catatan atas laporan keuangan itu? Hmmmm…. (ceritanya lagi mikir nih…)…klo ditanya penting apa ngga, jelas penting banget, karena catatan atas laporan keuangan ini merupakan bagian tak terpisahkan dari Laporan Keuangan yang informasinya dapat mempengaruhi pengambilan keputusan. Bukankah akuntansi itu sendiri adalah suatu proses identifikasi transaksi, kemudian mencatat, dan tujuan akhirnya menghasilkan informasi yang digunakan untuk mengambil keputusan? Nah itu dia makanya kenapa semua Laporan Keuangan yang terdiri dari Laporan Laba/ Rugi, Laporan Perubahan Ekuitas, Neraca, Laporan Arus Kas, dan Catatan atas Laporan Keuangan  harus dianalisa semuanya sebelum mengambil keputusan, karena memang itu semua merupakan satu kesatuan yang tak terpisahkan dalam pengambilan keputusan. Makanya, jangan lagi mengabaikan Notes to Financial Statement ya 🙂

Begitu deh ceritanya agan sista sekalian…. 🙂

Gimana belum jelas kan? Hehehe….mudah2an sih udah pada ngerti… Makanya  ayo kita diskusi lebih banyak lagi tentang akuntansi, karena dengan banyak diskusi, makin banyak permasalahan yang kita temui, dan insya Allah makin banyak juga ilmu yang kita dapet…

Selamat melanjutkan aktivitas… 🙂

4 thoughts on “Notes to Financial Statement yang Terabaikan..

  1. Hehehe….sekalian ngerefresh lagi materi2 kuliah dulu mba, sekalian bagi2 ilmu pake bahasa yg lebih simple, mudah2an bisa bermanfaat, biar bisa jadi amal jariyah..amin 🙂

Leave a reply to sijagur Cancel reply